Edukasi Terkini : 5 Universitas Negeri Ternama dengan Asrama Mahasiswa
Berbagai kampus menyediakan asrama untuk mahasiswanya. Ketika memilih asrama, biasanya calon mahasiswa akan melihat fasilitas yang disediakan serta biaya yang ditawarkan.
Asrama tak hanya menyediakan tempat tinggal yang nyaman, tapi juga mendukung perkembangan sosial dan akademis mahasiswa dengan lingkungan yang kondusif untuk belajar. Fasilitas lengkap dan lokasi yang strategis tentu akan memudahkan mahasiswa dalam menjalankan aktivitasnya.
Beberapa kampus ternama seperti UGM, UI, UB, Unpad, dan Unair menyediakan asrama mahasiswa. Berikut rentang harganya berdasarkan masing-masing website resmi kampus dan Instagram asrama kampus:
Universitas Gadjah Mada (UGM) menyediakan akomodasi untuk mahasiswa tahun pertama. Kini UGM mempunyai 7 asrama yang tersebar di lokasi berbeda. Berikut informasi beserta harga asrama untuk mahasiswa Indonesia tahun 2024:
Darmaputera Baciro berlokasi di Jl. Andung No.1, Baciro Yogyakarta 55225. Jaraknya sekitar 3,8 km dari kampus UGM.
Tarif sewa tahunan untuk tahun akademik 2024/2025 untuk mahasiswa Indonesia yaitu Rp 385.000-Rp 1.430.000. Harga dibedakan berdasarkan fasilitas kamar, seperti adanya AC dan Water heater.
Darmaputera Karanggayam berada di Jl. Weling No.108, Karanggayam Caturtunggal Depok, Sleman Yogyakarta 55281. Dari UGM dari 2,8 km.
Ada 4 blok gedung di area ini. Harganya mulai dari Rp 425.000-500.000 untuk di blok Pinus dan Cemara. Sementara di blok Akasia & Cendana harganya mulai dari Rp 660.000-Rp 715.000.
Darmaputera Santren berada di Jalan gambir, Karangasem Baru, Santren, RT 07, Rw 02 Catur tunggal depok Sleman. Jaraknya sekitar 1,7 KM dari kampus UGM.
Harga sewa tahunan untuk mahasiswa Indonesia yaitu Rp 500.000-Rp 660.000.
Ratnaningsih Bulaksumur berada di Jl. Fauna No.4, Kampus UGM Bulaksumur Yogyakarta. Harga sewa tahunannya yaitu mulai dari Rp 550.000-Rp715.000.
Asrama ini berlokasi di Jl.Kartini No.2 Sagan Yogyakarta. Kurang lebih 500m dari pintu gerbang UGM. Harga sewanya yaitu Rp 425.000-Rp 1.250.000.
Ratnaningsih Kinanti 2&3 berada di Jl.Kinanti, Barek, Yogyakarta, berjarak sekitar 500 meter dari kampus UGM. Harga sewanya adalah Rp 500.000-Rp 1.350.000.
Ratnaningsih Sendowo beralamat di Jl.Sendowo, Sinduadi, Mlati, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Jaraknya kurang lebih 500 meter dari gerbang UGM. Harga sewa nya mulai dari Rp 750.000-Rp1.350.000.
Universitas Indonesia juga menyediakan asrama bagi mahasiswanya. Menurut lama FEB UI, fasilitas yang didapatkan mahasiswa terbagi menjadi dua, kamar dan umum.
Fasilitas kamar berupa tempat tidur, lemari pakaian, meja belajar, dan kasur. Sementara fasilitas umumnya terdiri dari kantin, mini market, laundry, photocopy, dan mesin ATM. Berikut daftar harganya per tahun 2023:
Ada empat lantai dan satu kamar superior di asrama putri. Kamarnya dibedakan untuk dua orang dan satu orang.
Asrama putra juga terbagi menjadi empat lantai dan satu superior. Kamarnya dibedakan menjadi untuk tiga orang, dua orang dan satu orang.
Universitas Padjadjaran Jatinangor memiliki 4 gedung asrama yaitu Bale Wilasa 7, 8, 9, 10. Berikut harga sewa per tahunnya di tahun 2023.
Harga dibedakan berdasarkan fasilitas kamar. Adapun beberapa fasilitas yang diberikan di antaranya Wifi, CCTV, air minum, kulkas bersama, laundry, hingga free entry area rekreasi.
Universitas Airlangga menyediakan asrama putra dan putri yang cukup besar. Asrama putrinya terdiri dari 11 lantai dengan total 206 kama dan daya tampung 618 orang. Sementara, asrama putranya terdiri dari 5 lantai dengan total 96 kamar dengan daya tampung 288 orang. Berikut harganya untuk tahun 2024:
Itulah lima kampus di Indonesia dengan asrama mahasiswa. Beberapa asrama yang tertera masih menggunakan biaya tahun 2023. Jadi, kamu bisa terus update untuk mengetahui harga terbarunya di media sosial atau website resminya.
Untuk lebih lengkapnya Klik Disini!!